Profesi Karyawan

Karyawan adalah orang yang bekerja kepada suatu perusahaan atau lembaga tertentu untuk mendapatkan timbal balik berupa gaji atau honor.

Seperti yang diketahui, ada banyak jenis profesi yang ada di Indonesia salah satunya yang paling banyak ditemui ialah profesi karyawan.

Dalam pandangan masyarakat Indonesia, profesi ini dinilai memiliki derajat yang cukup tinggi.

Sehingga tak heran jika bekerja sebagai karyawan menjadi cita-cita kebanyakan orang.

Karyawan memiliki arti yang sama dengan tenaga kerja, buruh ataupun pekerja.

Namun kata buruh memiliki konotasi negatif sebagai orang yang kerja kasar atau menggunakan otot.

Job desc kerjaan apa yang biasa dilakukan oleh karyawan?

kerjaan karyawan

Tugas atau wewenang karyawan sangat beragam bergantung pada posisinya dalam perusahaan misalnya karyawan bagian produksi, karyawan bagian keuangan dan lainnya.

Misalnya tugas spesifik seorang karyawan produksi seperti mencatat penggunaan bahan-bahan yang digunakan, lama proses pengerjaan, menghitung harga pokok barang dan sebagainya.

Namun, secara umum pekerjaan karyawan adalah melakukan, membuat laporan atas tugas yang sudah dikerjakan, berkoordinasi dengan bagian lain yang dibutuhkan.

Tugas karyawan pada usaha kecil akan lebih beragam mulai dari merawat barang tempat bekerja, menjaga dan membersihkan tempat kerja.

Selain itu karyawan juga bertugas melayani pelanggan dengan layanan terbaik dan masih banyak lagi.

Apa minimal pendidikan untuk jadi karyawan?

pendidikan karyawan

Profesi karyawan bisa bekerja pada perusahaan home industry, start up, usaha menengah hingga atas sehingga kualifikasi pendidikannya tergantung pada kebutuhan.

Minimal pendidikan karyawan adalah SMP/sederajat yang mengharuskan kamu bisa membaca, menghitung dan menulis.

Namun, pada bisnis yang lebih besar minimal pendidikan yang dipersyaratkan menjadi lebih tinggi mulai dari SMA/sederajat hingga S1.

Bahkan untuk beberapa posisi, mengharuskan minimal pendidikan yang sesuai dengan pekerjaan yang akan diterima misalnya karyawan keuangan minimal pendidikan S1 Akuntansi.

Keahlian apa yang harus dikuasai oleh karyawan?

keahlian karyawan

Karyawan adalah profesi buruh yang mengandalkan otak bukan otot sehingga harus memiliki beberapa skill umum.

Beberapa skill yang harus dimiliki karyawan adalah komunikasi, kerjasama, memimpin, memecahkan masalah hingga mudah beradaptasi.

Komunikasi dibutuhkan profesi ini karena akan berhubungan dengan bagian lain, dengan begitu skill kerjasama pun wajib dimiliki.

Jiwa memimpin dan memecahkan masalah juga tak kalah penting karena karyawan tertentu akan memimpin pada suatu bagian.

Berapa sih pendapatan jika jadi karyawan?

gaji karyawan

Gaji karyawan adalah Rp 500.000 hingga puluhan juta rupiah bergantung pada banyak faktor.

Misalnya kemampuan perusahaan, upah minimum suatu daerah hingga golongan, pendidikan dan masa jabatan seseorang sehingga tidak ada patokan pasti untuk gaji karyawan ini.

Jika perusahaan telah cukup besar atau setidaknya terdaftar di Dinas Perindustrian maka gaji sesuai dengan upah minimum daerah setempat.

Selain gaji, jika kamu bekerja sebagai karyawan juga akan mendapat insentif misalnya tunjangan hari raya, tunjangan masa tua, bonus atau hal lainnya.

Bagaimana prospek masa depan jadi karyawan?

prospek masa depan karyawan

Karir jabatan karyawan cukup menjanjikan jika kamu menekuni pada satu perusahaan, artinya kamu cukup loyal dan telah lama bekerja pada perusahaan tersebut.

Berawal dari jabatan karyawan paling rendah kemudian secara bertahap akan naik ke jabatan yang lebih tinggi dengan wewenang yang lebih kompleks dan gaji yang lebih tinggi.

Prospek kerja karyawan adalah cukup tinggi dan akan lebih mudah jika kamu memiliki pengalaman dan pendidikan yang cukup, mengingat tingkat persaingan yang semakin ketat.

Tak hanya itu, di era teknologi ini kamu juga harus melek teknologi apapun lowongan pekerjaan karyawan yang akan dilamar.

Itulah informasi seputar profesi karyawan yang dinilai cukup menjanjikan dan memiliki citra yang positif di kalangan masyarakat Indonesia.

Lamarlah sesuai dengan basik pendidikanmu dan nikmati menjadi karyawan dengan jenjang karir yang menjanjikan.

Semoga bermanfaat!

Leave a Reply

Tutup Iklan